Suku Dinas Kelautan, Pertanian, dan Ketahanan pangan Jakarta Selatan, Kristrisasi Helenandari meminpin langsung pengawasan keamanan pangan terpadu. Dalam rangka menyediakan produk pangan komoditas pertanian, peternakan,dan perikanan yang aman untuk masyarakat wilayah Jakarta Selatan di PasarMayestik, Kebayoran Baru, Jumat (17/6).
Pengawasan hari ini dilakukan di 5 Pasar Yakni, Pasar Mayestik, Pasar Pondok Indah, Pasar Kebayoran Lama, Pasar Blok A dan Pasar Cidodol. Di pasar Cidodol ditemukan dua pedagang ayam potong positif menggunakan formalin, Pasar Blok A Tahu putih berfomalin, ,”ujar Kristrisasi Helenandari sudin KPKP Jakarta Selatan, saat pengawasan di pasarMayestik, Jumat (17/6).
Pokus kita untuk tahun 2016 adalah pemeriksaan pasar yang dikelola oleh PD Pasar Jaya yang ada 24 pasar. Diharapkan PD Pasar Jaya dapat mengelola pasar yang hygene dan aman dari bahan tambahan pangan berbahaya.
“Dua pedagang ayam potong menggunakan bahan formalin disita untuk dimusnakan, sedangkan pedagang di BAP dan diberikan pembinaan serta penempelan sticker positif. Selama pembinaan apabila setelah 2 x pengujian hasilnya masih positif maka akan dilakukan penyegelan maka akan di usir dari pasar,”tegasnya. (HUMAS JS)