bhaksos-dalam-rangka-peringatan-hari-lansia

Forum Komunikasi Lansia Jakarta Selatan mengadakan bhakti sosial pengobatan gratis dalam rangka peringatan Hari Lansia ke 17 pada 22 Mei 2013, sebagai rasa kepedulian  membangun kebersamaan untuk meningkatkan kesejahteraan Masyarakat. Sebanyak 200 warga Srengseng Sawah kecamatan Jagakarsa memanfaatkan kesempatan ini untuk berobat gratis di BKB PAUD Kemuning Srengseng Sawah.

Walikota Jakarta Selatan Syamsuddin Noor mengatakan  kegiatan ini dalam rangkaian Hari Lansia  Ke -17 tangga 22 Mei 2013 lalu, merupakan momentum yang sangat penting untuk dapat meningkatkan pengetahuan sikap, perilaku serta keterampilan dalam membina dan mensejahterakan keluarga lansia,”katanya didampingi camat Jagakarsa Jahruddin, Djoko Wiranto Ketua RW 06 Srengseng Sawah dan Ketua Forum Komunikasi Lansia jakarta Selatan  Hj. Ismi  saat Bhakti sosial pengobatan gratis di BKB Paud Kemuning Jl.Wika  Srengseng Sawah, kecamatan Jagakarsa,Jakarta Selatan Selasa (18/6 )

 Menurut Syamsuddin Noor,  informasi data sekarang  setiap tahun jumlah lansia bertambah rata-rata 450.000 orang, di DKI  Jakarta sendiri jumlah lansia mencapai 715 ,000 orang pada bulan Oktober 2012, sedangkan untuk jakarta selatan lansia mencapai 114.209 orang ( 5,54% ) ini sangat rentan dengan  kepadatan penduduk  yang berdampak  buruk.

 Undang –undang Nomor 13  Tahun 1998  tentang kesejahteraan lansia. Asumsi  orang lansia hanya jadi beban harus di hilangkan itu tidak benar, lansia perlu di berdayakan di berikan  pengelolaan  ruang untuk beraktivitas dan di tingkatkan kualitas hidupnya agar tetap produktif  berguna bagi masyarakat umum serta bisa diakui keberadaannya,” ujar Syamsuddin.

Sementara itu Ketua Pelaksana kegiatan DJoko Wiranto Mengatakan kegiatan ini berupaya mengatasi masalah kemiskinan di kalangan masyarakat kita  dengan  berbagai  program untuk Lansia,  diberikan kebutuhan hidup yang layak   agar tetap sehat sejahtera diadakan seperti menggelar  Pengobatan Gratis, Pelayanan KB Gratis, dan Seminar dengan tema Hidup Sehat Tanpa Narkoba.