bank-sampah-reformasi-di-rw-08-cipete-utara-diresmikan

NamePersoalan Sampah saat ini adalah persoalan yang paling global. Sampah yang dibuang sembarangan dan menumpuk akan menimbulkan permasalahan baru bagi lingkungan.

“Lurah Cipete Utara Johan mengatakan kelurahan kami, menghasilkan rata rata 20 Ton Sampah setiap hari,”ujarnya saat meresmikan Bank Sampah Reformasi di RW 08, Kelurahan Cipete Utara Kebayoran Baru, Minggu (29/1).

Penampungan sampah Kelurahan Cipete Utara ada di TPS Keramat Pela dan Transito Damai Ujung. Sebelum di angkut ke TPA Bantar Gebang. TPS dan TPA bukan solusi terbaik, karena volume sampah terus bertambah dan semakin susahnya mencari lahan.

Johan tambahkan upaya meminimalisir volume sampah di TPS dan TPA perlu sebuah upaya konkrit yg didukung oleh semua elemen masyarakat. Kepedulian Ibu Rumah Tangga menjadi sebuah parameter keberhasilan penanganan sampah. Tentu saja dibantu oleh anggota keluarganya dan didukung oleh lingkungan dan pemerintah.

“Cipete Utara sudah memiliki 8 Unit Bank Sampah RW. Adanya Bank Sampah di lingkungan RW akan sangat menguntungkan berbagai pihak. Lingkungan Bersih, Pendapatan masyarakat juga bertambah,” tegas Johan. (KIP JS)