apel-sudin-damkar-untuk-kesiapsiagaan-dan-antisipasi-bencana

Wakil Walikota Jakarta Selatan  Tri Hariadi mengatakan kegiatan Apel Suku Dinas (Sudin) Penanggulangan Kebakaran dan penyelamatan Jakarta Selatan  dalam rangka kesiapsiagaan  untuk antisipasi bencana baik itu banjir maupun kebakaran.

Tri Hariadi, kami dari Pemerintah hanya memotivasi mendorong  petugas bagaimana kebersamaan tugas sebaik mungkin, sehingga tidak ada lagi celahan dari masyarakat,”katanya saat Apel Siaga Damkar di halaman kantor Damkar Jakarta selatan, Rabu (21/1).

Kami meminta untuk tingkatkan Kebersamaan, jiwa korsa dan disiplin karena yang mereka hadapi mengandung bahaya, salah sedikit akibatnya celaka. Ini harus kita camkan dalam melaksanakan tugas, ini akan dapat selesai serta sukses,”ujarnya.

Ada duta-duta kebakaranb dari masyarakat yang diberi alat-alat kebakaran maupun penyelamatan banjir seperti perahu, pompa ,yang diberikan dari Dinas kebakaran. Jadi duta-duta itu sebelum api besar dan petugas datang dia sudah ada di lokasi, kita  dilibatkan mereka dalam penanggulangan kebakaran.

Tri tambahkan, jumlah personil ada 530 petugas dibagi beberapa sektor ada 17 sektor tersebar di Jakarta Selatan. Damkar dalam kesiapsiagaan menghadapi kebakaran tidak ada masalah karena sudah tupoksinya tidak ada alasan lagi untuk tidak siap baik itu sarana maupun prasarana bila ada bencana,” tegasnya

Sementara Irwan Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Selatan menambahkan memang ada Duta Kebakaran dari masyarakat, mendapat peralatan pemadam dari Dinas untuk masyarakat. Pendistribusiannya kami yang melakukan.

Peralatan ini diberikan khusus untuk lokasi  berdasarkan kerentanan dan kerawanan kebakaran yang tidak akses masuk mobil pemadam kebakaran seperti, Fire block, fire blanket, motor pompa kebakaran, motor pompa apung, sepeda pemadam pawang geni.