Walikota-Jaksel-Serahkan-Bantuan-Bagi-Warga-Penderita-Hidrosefalus

Jakarta – Walikota Administrasi Jakarta Selatan Munjirin, menyerahkan bantuan dari Baznas BAZIS Kota Administrasi Jakarta Selatan kepada Nunuy Nuraeni, ibu dari Andryan Arrasyiid (15), anak penderita penyakit Hydrocephalus yang tinggal di Kampung Baru I, RT 001/ RW 02 Kelurahan Ulujami, Kecamatan Pesanggrahan, Kamis (10/3).

Dalam penyerahan ini, Munjirin didampingi Ketua TP PKK Kota Administrasi Jakarta Selatan Essie Feransie, Asisten Administrasi dan Kesejahteraan Rakyat Jakarta Selatan Sayid Ali, Ketua Koordinator Baznas BAZIS Jakarta Selatan Yasdar, Kabag Kesra Jakarta Selatan Khabib Asyngari, serta pejabat terkait lainnya.

Nunuy Nuraeni mengatakan, dirinya mengucapkan terima kasih atas bantuan yang telah diberikan. Dirinya menuturkan, selain hidrosefalus, anaknya juga menderita penyakit lain salah satunya yakni mikrosefali. “Saya sangat bersyukur banget, apalagi sampai ditengokin sama bapak walikota langsung. Ini semua enggak bisa digambarin sama kata-kata. Mudah-mudahan Allah membalasnya. Seneng, Alhamdulillah,” ucapnya. 

Nunuy mengungkapkan, pengobatan Andryan terus berjalan sampai saat ini. Sehingga, bantuan yang ada tentu sangat bermanfaat untuk biaya pengobatan yang terbilang tinggi. “Kasihan Andryan yang telah menjalani berbagai macam operasi kalau berhenti dan tidak melanjutkan,” tandasnya.

Sudin Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Administrasi Jakarta Selatan.