Jakarta - Walikota Administrasi Jakarta Selatan Munjirin memimpin Apel Grebek Lumpur Kali Krukut, di Halaman Parkir Kondominium Kintamani, Jalan Prapanca Raya, RT 01/RW 14, Kelurahan Pela Mampang, Kecamatan Mampang Prapatan, Senin (20/3).
Munjirin mengatakan, grebek lumpur untuk Kali Krukut ini dimulai dari segmen Jalan Bank sampai dengan Jembatan Jalan Pulo Raya. Pengerjaan grebek lumpur akan berlangsung selama empat bulan.
"Lokasi ini cukup banyak memakan energi karena berlangsung selama empat bulan. Dengan harapan, ini terlaksana, nanti tampungan air di Kali Krukut akan bertambah, sehingga luapan air kalau terjadi banjir kanan kiri akan berkurang," ujarnya.
Kepala Suku Dinas Sumber Daya Air Jakarta Selatan.... menambahkan, pengerukan yang dimulai pada hari ini direncanakan selesai sampai 20 Juli. Selain personel dari SDA, dalam hal ini turut diturunkan personel PPSU, Bina Marga, serta Pertamanan dan Hutan Kota.
"Kami turunkan empat unit alat amphibius, dan satu excavator long. Kedalaman sekitar 1,5 meter. Panjangnya dari jalan bank sampai pompa Pulo, 643 meter. Kita keruk karena sudah menumpuk supaya aliran air ini akan lancar," tandasnya.
Sudin Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Administrasi Jakarta Selatan