Walikota-Jaksel-Dampingi-Pj-Gubernur-DKI-Tinjau-Sembako-Murah-di-Setiabudi

Walikota Administrasi Jakarta Selatan (Jaksel), Munjirin mendampingi Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono meninjau pelaksanaan “Sembako Murah”, di Halaman Kantor Kecamatan Setiabudi, Jakarta Selatan, Jumat (23/2).

"Antusiasme warga ini memberikan pesan kepada kami di Pemprov DKI, bahwa program Sembako Murah harus ada keberlanjutannya. Selain membantu kebutuhan warga, juga membantu agar inflasi daerah tetap stabil," ujar Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono.

Untuk diketahui, selama pelaksanaan “Sembako Murah” pada pukul 08.00 sampai Pukul 11.00 WIB, telah terjual 1.000 paket sembako.

Sementara, Camat Setiabudi, Iswahyudi, menerangkan, satu paket sembako murah seharga Rp 100.000 berisi beras lima kilogram, minyak goreng dua liter, gula pasir satu kilogram, dan tepung terigu satu kilogram.

Selain paket sembako, lanjut Iswahyudi, masyarakat juga dapat membeli ikan, telur, ayam, dan daging dengan harga yang juga terjangkau.