Walikota-Jaksel-Antar-Warga-Terdampak-Kebakaran-Manggarai-ke-Rusun

Walikota Administrasi Jakarta Selatan, Munjirin mengantar warga terdampak kebakaran Manggarai, ke Rumah Susun (Rusun) Pasar Rumput, Pasar Manggis, Setiabudi, Jumat (16/8). 

Dalam kegiatan tersebut ikut juga Asisten Administrasi dan kesra Kota Administrasi Jakarta Selatan, Sayid Ali, Kasudin Sosial Kota Administrasi Jakarta Selatan, Bernard Tambunan, Camat Tebet, Dyan Airlangga, dan Lurah Manggarai Arafat.

Warga pengungsi korban kebakaran Manggarai tersebut akan menempati Rumah Susun Pasar Rumput dengan type 36, dengan berbagai fasilitas dan warga hanya membayar tagihan listrik dan air saja karena kebutuhan masing-masing warga berbeda. Setelah tiba di rusun, Munjirin menyerahkan kunci Rusun Pasar Rumput ke warga korban kebakaran Manggarai.

Walikota Administrasi Jakarta Selatan, Munjirin, mengatakan, bersama Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, Pasar Jaya dan pengelola rusun, bekerjasama untuk menangani relokasi pengungsi.

"Untuk warga yang ada sekarang, saya mohon untuk ikut membantu menerangkan pada teman-temannya tentang Rusun Pasar Rumput ini, karena kami berusaha mencari jalan yang terbaik untuk warga masyarakat kita khususnya warga Kelurahan Manggarai yang terdampak kebakaran," ucapnya.

Ia menjelaskan bahwa hari ini melepas secara bertahap 40 KK atau sekitar 189 jiwa dan mulai menempati unit yang tersedia di Rusun Pasar Rumput dan yang lainnya nanti secara pelan-pelan dan bertahap dapat menempati Rusun Pasar Rumput. 

"Untuk saat ini kita belum menyatakan berapa bulan, yang penting warga bisa pindah dulu ke sini, sambil menunggu perkembangan yang sedang kita hadapi dan kami tidak bisa memaksa warga yang belum mau pindah, tapi kami mengimbau kalau bisa ikut ke sini karena kita pada dasarnya tidak menyusahkan warga, kami mau agar warga merasa nyaman saja" tuturnya.

Sementara itu, warga RT 09 RW 012, Jaya Santoso, mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah DKI Jakarta dan Walikota Jakarta Selatan yang telah memberikan fasilitas untuk kami yang jadi korban terdampak kebakaran ini.

"Syukur alhamdulillah saya mendapatkan Rusun yang sangat layak dan untuk kedepannya kemungkinan nanti saya ngobrol dulu sama keluarga, sama istri dan anak, karena di sana juga masih ada rumah, apakah mau dibangun atau seterusnya disini," ucapnya.