Walikota-Hadiri-Raker-Kwarcab-Gerakan-Pramuka-Jaksel

Walikota Administrasi Jakarta Selatan, Munjirin menghadiri Rapat Kerja (Raker) Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Jakarta Selatan, di Ruang Gelatik Utama Kantor Walikota Jakarta Selatan, Kamis (11/7).

Munjirin berharap, nantinya hasil dari kegiatan ini dapat meningkatkan rasa kebersamaan dan rasa memiliki sesama pengurus Pramuka dalam segala tingkatan, khususnya di Jakarta Selatan.

"Saya ingin apa yang dibahas dalam pertemuan ini menghasilkan sesuatu yang bermanfaat bagi Pramuka dan masyarakat Jakarta Selatan," ujarnya.

Untuk mendukung kegiatan Pramuka dengan baik dan lancar, sambung Munjirin, Pemkot Jakarta Selatan akan merenovasi gedung Pramuka Jakarta Selatan pada Agustus 2024 mendatang.

"Ya nantinya kita harapkan saat gedung itu sudah jadi, membuat semangat dan gairah pengurus semakin menggebu-gebu, sehingga ide-ide untuk kebaikan Pramuka dan masyarakat Jakarta Selatan dapat tercetus dengan baik," tuturnya.

Sementara itu, Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Jakarta Selatan, Sayid Ali, menuturkan, rapat kerja yang dihadiri puluhan pengurus Kwartir Ranting (Kwarran) Pramuka Jakarta Selatan ini merupakan langkah pengendalian operasional program pengembangan kepramukaan di Jakarta Selatan.

"Pelaksanaan rapat kerja di tahun ini juga upaya melahirkan inovasi-inovasi baru dalam menyongsong Jakarta Global City. Kita semua harapkan peran Pramuka tetap terus eksis dan tentunya akan terus berdampak baik di tengah-tengah masyarakat," tandasnya.