Wakil-Walikota-Jaksel-Buka-Kegiatan-Penyelenggaraan-Wawasan-Keagamaan-Islam

Wakil Walikota Administrasi Jakarta Selatan (Jaksel), Edi Sumantri membuka Kegiatan Penyelenggaraan Wawasan Keagamaan Islam, di Ruang Dirgantara Kantor Walikota Jakarta Selatan, Kamis (25/4).

Wakil Walikota Jaksel, Edi Sumantri mengatakan, kegiatan yang diselenggarakan oleh Sudin Kesehatan bersama Suku Badan Kepegawaian Kota Jakarta Selatan ini diharapkan membawa dampak yang postifif, yaitu terwujudnya ASN Administrasi Jakarta Selatan yang religius, bermoral dan berintegrasi.

“Kemudian dapat mempererat persaudaraan, silaturahim, dan kerja sama anggota Korpri antara unit kerja di jajaran Pemkot Jaksel,” ujarnya.

Pada kesempatan itu, ia juga meminta kepada para peserta untuk serius memperhatikan ceramah yang disampaikan, untuk meningkatkan keimanan. “Ada ilmu yang bisa kita ambil dari penceramah, sebagai bekal dalam upaya memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat,” ucapnya.

Sementara, Kepala Suku Dinas Kesehatan Jaksel, Yudi Dimyati mengatakan, Kegiatan Penyelenggaraan Wawasan Keagamaan Islam mengangkat Tema “Transformasi Diri Menuju Peningkatan Kinerja dan Prestasi”.

“Kegiatan ini diikuti sekitar 600 peserta yang terdiri dari direktur RSUD se-Jakarta Selatan, kepala puskesmas se-Jakarta Selatan, jajaran Sudin Kesehatan Jaksel, dan Korpri,” terangnya.

Tujuan kegiatan ini, lanjut Yudi, adalah Transformasi Diri Menuju Peningkatan Kinerja dan Prestasi.

“Saya berharap silaturahmi yang dijalin dalam acara ini, tidak berlalu begitu saja, karena silaturahmi adalah bagian dari ibadah yang tidak hanya mendekat kita kepada sesama tetapi kepada Allah Subhanahu wa ta'ala,”  katanya.