Jakarta - Cepatnya pengerjaan penataan kawasan di Jalan Bunga Cempaka RT 06/RW 02, Kelurahan Cipete Selatan, Kecamatan Cilandak, Kota Administrasi Jakarta Selatan, nyatanya tidak terlepas dari tingginya andil masyarakat dalam kegiatan tersebut.
Lurah Cipete Selatan, Fuad, mengungkapkan, berkat kerja sama dan kerja bakti antar warga, kini penataan kawasan unggulan di Cipete Selatan hanya tinggal pemasangan lampu dan pohon saja. Secara persentase, penataan sudah sampai 98 persen.
"Tadinya tanah ini ditanami tanaman liar. Tanah yang tidak terawat lah. Setelah itu, bersama dengan masyarakat khususnya di RT 6, RT 7/RW 2, pak RT pak RW kita melaksanakan kerja bakti. Sehingga dengan kerja bakti ini, lahan kosong kita jadikan untuk penataan kawasan," ucapnya, Rabu (31/5).
Fuad menuturkan, personel yang dilibatkan hampir 15 orang untuk awal penataan. Setelah itu, hanya tiga sampai lima orang PPSU dikerahkan untuk melakukan penanaman. Selain itu, pihaknya pun turut dibantu oleh sudin terkait seperti Sumber Daya Air, Bina Marga, Lingkungan Hidup, serta Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Selatan.
"Ke depan kita imbau, kita monitor, dan sekarang kita pasang spanduk untuk larangan buang sampah," tandasnya.
Sudin Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Administrasi Jakarta Selatan