Jakarta - Kelurahan Jati Padang melakukan penataan wilayah yang terdapat lahan kosong di Jalan Mangga Besar RT 003/RW 005, tepatnya di depan Puskesmas Kelurahan Jati Padang. Penataan yang dilakukan sejak awal November 2022 ini, kini telah rampung dikerjakan.
Lurah Jati Padang Narip Arifin menuturkan, pengerjaan dilakukan oleh 10 petugas PPSU, bersama dengan Bina Marga yang memasang lampu di sekitar lokasi penataan untuk mempercantik ketika malam hari tiba.
"Kami menamakan Taman ini sebagai Taman Bahana yakni Taman Bang Haji Narip. Taman ini seluas kurang lebih 30 meter. Untuk kendala saat di lapangan yakni kondisi alam yaitu hujan," ujarnya, Kamis (29/12).
Narip menambahkan, untuk pohon yang ditanam di antaranya pohon palem kuning, meranti bali, dan rumput gajah untuk menghiasi keindahan taman dan juga untuk penghijauan.
"Taman bahana merupakan ikon baru untuk Jati Padang di sekitar Jalan Mangga Besar, sehingga masyarakat yang melintas pun ikut tertarik dengan keberadaan taman bahana, dan juga bisa untuk berselfie-selfie di sekitar Taman Bahana ini," tandasnya.
Sudin Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Administrasi Jakarta Selatan