Sudin-LH-Jaksel-Gelar-Sosialisasi-Pundbond-dan-Thinwall-di-Pasar-Tebet-Barat

Suku Dinas Lingkungan Hidup (LH) Jakarta Selatan (Jaksel) berkolaborasi dengan PD Pasar Jaya Tebet Barat memperingati Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) Tahun 2024 dengan Tema "Atasi Sampah Plastik Dengan Cara Produktif," di Pasar Tebet Barat, Rabu (6/3). Peringatan HPSN diisi dengan sosialisasi dan edukasi mengenai Penggunaaan kembali Spundbond atau Kantong Belanja Ramah Lingkungan (KBRL) dan Thinwall (tempat makan) untuk digunakan sebagai wadah berbelanja di pasar.

Kasudin LH Jaksel, M Amin mengatakan, Peringatan HPSN diisi dengan kegiatan sosialisasi serta mengedukasi warga pasar Tebet Barat untuk beralih dari kantong plastik sekali pakai dengan menggunakan Spundbond dan Thinwall.

"Jadi bagi masyarakat yang ingin berbelanja di Pasar Tebet Barat yang tidak membawa Spundbond dan Thinwall dari rumah bisa mengambil di Dropbox Spundbond yang sudah di sediakan di depan lobi Pasar," katanya.

Selain itu, lanjut Amin, bagi masyarakat yang mempunyai Spundbond dan Thinwall yang tidak terpakai di rumah juga bisa mengumpulkannya di dropbox, yang nantinya pihak Sudin LH Jaksel akan mensortir kembali.

"Sehingga Spundbond bisa digunakan dan didistribusikan ke pasar-pasar tradisional yang ada di daerah Jakarta Selatan," ujarnya.