Sudin-LH-Bersih-bersih-di-Wilayah-Kota-Jaksel

Suku Dinas Lingkungan Hidup (LH) Jakarta Selatan (Jaksel) melakukan bersih-bersih di wilayah Kota Jakarta Selatan, Senin (15/4). Kegiatan bersih-bersih tersebut, merupakan kegiatan rutin yang tetap dilakukan selama libur Lebaran.

“Hari ini, Sudin LH Jaksel bersih-bersih dan mengangkut sampah di wilayah Kota Jakarta Selatan, kita arahkan di jalan-jalan protokol seperti Jalan Sudirman-Thamrin, di pusat-pusat kota dan juga di lingkungan masyarakat,” kata Kepala Satuan Pelaksana (Kasatpel) Lingkungan Hidup (LH) Kecamatan Kebayoran Baru, Aldin Prakasanjaya.

Aldin menerangkan, personel yang dikerahkan sebanyak 1.234 petugas, yang dibagi di 10 Kecamatan di wilayah Jakarta Selatan.

“Selain itu juga dikerahkan 334 truk pengangkut sampah, 26 mobil pickup dan 18 sweeper atau mobil sapu,” jelasnya.

Ia mengatakan, kegiatan bersih-bersih dan mengangkut sampah tersebut tetap rutin dilakukan walaupun saat libur Lebaran.

“Kita tetap (bersih-bersih), dari malam takbir pun kita mengadakan kegiatan bersih-bersih dan melayani masyarakat, artinya selama libur Lebaran ini kita menjaga betul kebersihan,” ucapnya.