Sudin-KPKP-Jaksel-Tinjau-Budidaya-Ikan-Malawi-Afrika

Jakarta Selatan - Suku Dinas (Sudin) Ketahanan Pangan, Kelautan Dan Pertanian (KPKP) Kota Administrasi Jakarta Selatan (Jaksel) meninjau budidaya ikan hias air tawar Malawi Afrika yang dilakukan kelompok Pembudidaya Cichlid Jakarta di RT 05/03 Kelurahan Ulujami, Kecamatan Pesanggarahan, Jakarta Selatan.

Kasi Perikanan Sudin KPKP Jakarta Selatan, Andi Dala Jemma, mengatakan, peninjauan dilakukan untuk memastikan kegiatan budidaya berjalan dengan baik mulai dari pembenihan, pembesaran sampai dengan pemasarannya.

"Kami juga ingin memastikan kondisi tabung oksigen, bak fiber, pakan Artemia dan aquarium ikan malawi Afrika dalam keadaan baik," ujarnya.

Pada kesempatan itu, ia mengapresiasi kelompok Pembudidaya Cichlid Jakarta yang dapat memanfaatkan lahan terbatas untuk hal yang produktif.

"Salah satu yang paling favorit untuk dikembangkan ialah budidaya ikan air tawar malawi Afrika", ucapnya.

Ia berharap, budidaya ikan hias air tawar Malawi Afrika yang sudah dimulai sejak 2018 lalu ini dapat terus berkembang dan berprestasi.

"Untuk kelompok ini sudah ikut serta dalam kontes ikan hias dan hasilnya dapat penghargaan juara ketiga antar komunitas," tambahnya.