Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Kota Administrasi Jakarta Selatan (Jaksel) mengadakan pelayanan Vaksinasi Rabies gratis Hewan Penular Rabies (HPR), di Kelurahan Cipulir. Pelayanan Vaksinasi Rabies tersebut akan berlangsung dari 30 Januari hingga 1 Februari 2023.
Kepala Satuan Pelaksana Suku Dinas KPKP Kecamatan Kebayoran Lama, Medikasari mengatakan, pada hari pertama pelaksanaan Vaksinasi Rabies gratis, total 20 ekor HPR divaksinasi.
“Jadi hewan yang berhasil kita vaksinasi itu 20 ekor, yang terdiri dari kucing jantan enam ekor, kucing betina lima ekor, anjing jantan empat ekor, anjing betina tiga ekor, kera betina satu ekor dan musang betina satu ekor,” terangnya.
Ia menambahkan, Sudin KPKP Jaksel melalui Satuan Pelaksana Kebayoran Lama akan melakukan vaksinasi rabies dari kelurahan ke kelurahan. “Jadi nanti semua kelurahan di Kecamatan Kebayoran Lama akan kita jangkau, nanti kita akan koordinasikan dengan aparat kelurahan,” katanya.
Untuk diketahui, vaksinasi Rabies ini diperuntukan bagi hewan penular rabies seperti Kucing, Anjing, Kera dan Musang milik warga Kelurahan Cipulir, dan minimal sudah berusia empat bulan, dalam keadaan sehat (tidak sakit), tidak hamil dan tidak menyusui.
Vaksinasi Rabies pada 30 Januari 2024 dilaksanakan di RW 09 Kelurahan Cipulir, 31 Januari 2024 dilaksanakan di RW 04, dan pada 1 Februari 2024 dilaksanakan di RW 05 Kelurahan Cipulir.