Sudin-Dukcapil-Jaksel-Gelar-Gebyar-Apresiasi-RT-dan-RW

Suku Dinas (Sudin) Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Jakarta Selatan melalui Satuan Pelaksana (Satpel) Dukcapil Kecamatan Kebayoran Baru menggelar Gebyar Apresiasi Terbaik RT dan RW dalam rangka Gerakan Tertib Administrasi Kependudukan (Adminduk), di Ruang Aula Kelurahan Rawa Barat, Kamis (25/7).

Dalam kegiatan tersebut turut hadir Wakil Camat Kebayoran Baru, Sulistyo, Sekretaris Kecamatan Kebayoran Baru, Guguk Tri Rahayu, Kasatpel Dukcapil Kecamatan Kebayoran Baru, Bintang, para Lurah se-Kecamatan Kebayoran Lama, dan RT RW.

Sekretaris Kecamatan Kebayoran Baru, Guguk Tri Rahayu, mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan ketertiban masyarakat terhadap pentingnya administrasi kependudukan yang lengkap.

"Untuk penilaian 10 Kelurahan di Kecamatan Kebayoran Baru, kami lakukan selama dua hari pada 24 dan 25 Juli 2024 di Aula Kelurahan Melawai dan Kelurahan Rawa Barat," ujarnya. 

Guguk menuturkan, selain tertib adminduk, dalam penilaian ini para ketua RW juga dituntut untuk menjelaskan atau melaporkan kegiatan yang ada dilingkungannya, terutama kegiatan sosial kemasyarakatan.

"Nantinya yang terbaik dalam penilaian di tingkat kecamatan ini, akan kita ikut sertakan pada acara serupa tingkat provinsi," ucapnya.

Ketua Forum LMK Kecamatan Kebayoran Baru, Musliar berharap, adanya kegiatan Tertib Adminduk ini akan menjadi contoh bagi RT dan RW lainnya, khususnya di Kecamatan Kebayoran Baru untuk terus bersemangat membantu pemerintah meningkatkan kesadaran warganya dalam hal kelengkapan adminduknya.

"Semoga nantinya perwakilan Kecamatan Kebayoran Baru meraih hasil yang terbaik dan mewakili Jakarta Selatan di tingkat provinsi," tandasnya.