Sebanyak 1.166 pesepeda yang merupakan Aparatur Sipil Negara (ASN) dan pelajar di lingkungan Suku Dinas Pendidikan Wilayah I dan II Jakarta Selatan meramaikan kegiatan Gowes yang diselenggarkan oleh Suku Dinas Pendidikan Wilayah II Jakarta Selatan. Kegiatan Gowes mulai atau start di Jalan Gatot Subroto dan berakhir atau finish di Monas.
Asisten Administrasi dan Kesejahteraan Rakyat Kota Administrasi Jakarta Selatan, Sayid Ali mengapresiasi kegiatan Gowes yang digelar Suku Dinas Pendidikan Wilayah II dalam rangka memeriahkan HUT ke-497 Jakarta.
“Dalam kegiatan ini melibatkan sebanyak 1.166 peserta dan diawali start dari Halaman Gedung Pendidikan DKI Jakarta dan finish di Monas,” ujar Sayid Ali usai membuka kegiatan Gowes, Minggu (9/6).
Ia berharap, mudah-mudahan kegiatan gowes dapat berjalan dengan baik dan lancar. “Untuk para sudin dan pemangku wilayah, diharapkan juga turut meramaikan rangkaian kegiatan HUT Jakarta ini,"tegasnya.
Pada kegiatan tersebut turut hadir Plh Sudin Pendidikan Jakarta Selatan, Ade Riswanto, Ketua PMI Jakarta Selatan, Abdul Haris dan para peserta gowes terdiri dari Sudin Pendidikan 1 dan 2 Kota Adm. Jakarta Selatan.