Satpol-PP-Jaksel-Gelar-Pertemuan-Rutin-Peningkatan-Kapasitas-MPT

Satuan Polisi (Satpol) Pamong Praja (PP) Jakarta Selatan menggelar Pertemuan Rutin Peningkatan Kapasitas Masyarakat Peduli Tramtibum (MPT) Kota Administrasi Jakarta Selatan, di Aula Kantor Kecamatan Mampang Prapatan, Kamis (8/8). Kegiatan tersebut dibuka oleh Kasatpol PP Provinsi DKI Jakarta, Arifin.

Arifin, mengatakan, penyelenggaraan kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat tali silaturahmi, konsolidasi, koordinasi dan menjalin komunikasi yang baik dan efektif.

"Ini merupakan langkah-langkah yang positif untuk memperkuat sinergitas antara Masyarakat Peduli Tramtibum dengan Satpol PP Provinsi DKI Jakarta, yang akan berdampak positif pada urusan ketenteraman dan ketertiban umum dan kontribusinya dilingkungan masyarakat," ujarnya.

Ia pun berpesan kepada Masyarakat Peduli Tramtibum untuk bersama-sama turut berpartisipasi menjaga tramtibum dan menyukseskan penyelenggaraan Pilkada 2024 ini.

"Harapannya dengan adanya sinergitas yang baik antara MPT dan unsur lainnya ini dapat mengantisipasi potensi-potensi terjadinya gangguan saat penyelenggaraan tahapan-tahapan Pilkada 2024 di DKI Jakarta," ucapnya.

Plh Kasatpol PP Jakarta Selatan, Rahmat Efendi, menjelaskan, kegiatan ini untuk memberikan pembekalan dan arahan atau binaan kepada para anggota MPT di wilayah Jakarta Selatan, sehingga timbulnya masyarakat yang mempunyai kepedulian sosial guna menciptakan situasi dan kondisi tramtibum di lingkungan.

"Dalam kegiatan hari ini kita ajak 110 anggota MPT dari 10 Kecamatan se-Jakarta Selatan," terangnya.