Sasaran-Khusus-Strakom-Walikota-2024-Angkat-Tema-Stunting

Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Selatan (Jaksel) melalui Bagian Umum dan Protokol Kota Administrasi Jakarta Selatan menggelar Rapat Bahas Perjanjian Kinerja Sasaran Khusus Strategi Komunikasi (Strakom) Walikota (Triwulan I) Tahun 2024 yang mengangkat tema “Stunting”, di Ruang Rapat Gelatik II, Kantor Walikota Jaksel, Jumat (23/2).

Rapat dipimpin oleh Asisten Administrasi dan Kesejahteraan Rakyat Kota Administrasi Jaksel, Sayid Ali didampingi oleh Kepala Bagian Umum dan Protokol Jaksel, Paulinan dan rapat diikuti para Kepala Seksi Kesra Kecamatan dan Kelurahan khusus lokasi fokus (lokus) stunting di wilayah Kota Jaksel.

Asisten Administrasi dan Kesejahteraan Rakyat Kota Administrasi Jakarta Selatan Sayid Ali mengatakan, strakom ini ada setiap tahun, pada 2022 lalu temanya adalah “Pemilahan Sampah”, di 2023 kemarin temanya “Penataan Wilayah” dan di 2024 adalah “Stunting”.

“Saya ingatkan bahwa strakom ini adalah perjanjian kinerja antara Walikota Administrasi Jakarta Selatan dengan Asisten Pemerintahan Provinsi DKI Jakarta, jadi kita harus kerja dengan benar sesuai dengan target yang ditetapkan untuk mengentaskan masalah stunting di wilayah Kota Jakarta Selatan ini,” ujarnya.