Jakarta - Rapat Koordinasi (Rakor) Fasilitator Forum Konsultasi Publik (FKP) Registrasi Sosial Ekonomi (Regsosek) di wilayah Kota Administrasi Jakarta Selatan, resmi dibuka oleh Sekretaris Kota Administrasi Jakarta Selatan, Ali Murthadho, Jumat (28/4). Kegiatan yang berlangsung di Hotel Ra Suites ini, diikuti oleh 162 peserta yang berasal dari SKPD/UKPD.
Ali Murthadho mengatakan, dirinya menyambut baik kegiatan ini, sebagai media sarana pemahaman akan urgensinya FKP Regsosek, sehingga diperoleh pemahaman secara utuh dan lengkap, yang dapat menjadi modal untuk terlibat langsung dalam pembangunan di Provinsi DKI Jakarta.
"Kepada seluruh peserta rakor, saya ucapkan selamat mengikuti kegiatan ini dengan sungguh-sungguh. Kepada panitia pelaksana khususnya BPS (Badan Pusat Statistik) Kota Jakarta Selatan, saya haturkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas keterlibatan dalam mendukung suksesnya Regsosek Tahun 2022," ujarnya.
Sementara, Kepala BPS Jakarta Selatan, Munawaroh, menambahkan, dirinya berharap hari ini semua koordinasi telah tuntas. Karena, pada 2 Mei 2023, FKP akan dimulai di semua kelurahan. Sehingga dalam pengambilan keputusan, para lurah sudah tahu dan memiliki bekal terkait hal tersebut.
"Pembekalan dilaksanakan sekali saja. Tapi mereka akan melaksanakan konsultasi di kelurahan. Ada yang 13 hari, ada yang tiga hari, tergantung banyaknya RT. Jadi ini pembekalan materi kepada mereka, untuk lurah-lurah, sebagai fasilitator Forum Konsultasi Publik di kelurahan masing-masing," tandasnya.
Sudin Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Administrasi Jakarta Selatan