Jakarta - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono, didampingi Walikota Administrasi Jakarta Selatan Munjirin, serta para pejabat terkait lainnya, menanam Pohon Cabai di Taman Aku Hatinya PKK Kantor Kecamatan Jagakarsa, Jumat (27/1).
Usai menanam cabe, Heru juga memanen Ikan Nila Merah, Pokcay, kemudian meresmikan Kolam Ikan Ketahanan Pangan dan Hidroponik. Usai peresmian, ia pun menyapa secara daring para pegawai dan kader PKK di sejumlah kecamatan di wilayah Jakarta Selatan yang melaksanakan penanaman pohon.
Heru mengatakan, Pemda DKI Jakarta berkeinginan menurunkan emisi, dan polusi yang ada, salah satu caranya dengan menanam pohon.
"Tadi pagi saya menanam pohon di wilayah Jakarta Pusat sebanyak 2.500 pohon, dan begitu juga di Jakarta Selatan. Nah itu untuk bisa menurunkan polusi, begitu juga untuk melakukan penghijauan, ruang terbuka hijaunya ada," tuturnya.
Sejak tiga bulan lalu, lanjut Heru, sudah bertambah 256 lokasi ruang terbuka hijau. "Dari yang sebelumnya belum tertata, tidak ada pohon, tidak ada tanaman, menjadi ada," tandasnya.
Usai melaksanakan serangkaian kegiatan, Heru juga meninjau lokasi penataan kawasan, di Taman Mahoni, Kelurahan Jagakarsa, Jalan Raya Jagakarsa RT 006/RW 04.
Diketahui, kegiatan penanaman bibit pohon cabai juga dilaksanakan secara serentak di seluruh kecamatan di wilayah Kota Administrasi Jakarta Selatan. Total, ada 500 bibit pohon cabai diserahkan ke 10 kecamatan, yang berasal dari sudin KPKP Jakarta Selatan.
Sudin Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Administrasi Jakarta Selatan