Pemkot-Jaksel-Terus-Dukung-UMKM-Kembangkan-Produk

Jakarta – Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Selatan (Jaksel), terus mendukung Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dalam mengembangkan produknya. Pengembangan produk diperlukan, dalam upaya peningkatan omset dan usaha untuk menjadi lebih baik. Demikian dikatakan oleh Plt Wakil Walikota Administrasi Jakarta Selatan Ali Murthadho, di dalam acara Jumat Beli Lokal (JBL) Live Shopping, yang berlangsung di Mal Pelayanan Publik Provinsi DKI Jakarta, Jalan Epicentrum Sel. No.Kav. 22, RT 2/RW 5, kelurahan Karet Kuningan, Kecamatan Setiabudi,  dan disiarkan di Youtube, Jumat (18/3).

"Tentunya kami selalu berikhtiar dan berupaya agar anggota Jakpreneur untuk itu omsetnya meningkat, dan kita berharap usahanya terus berkembang ke arah yang lebih baik. Salah satu dilakukan Jaksel dengan mengadakan kegiatan pelatihan, pemodalan pameran dan tentunya kita berkolaborasi bersama stakeholder. Dan JBL ini salah satu kita adakan dalam rangka pengembangan anggota Jakprenuer khususnya UMKM Jakarta Selatan," ujarnya.

Ali juga berharap, seluruh warga masyarakat Jakarta Selatan dapat memberikan kepercayaan yang lebih dari hasil produk pelaku UMKM di Jakarta Selatan agar dapat bersaing dengan produk luar. "Kita harus memberikan kepercayaan lebih kepada UMKM kita, makanya saya meminta kepada jajara ASN untuk membeli dan kita meyakinkan bahwa produk ini berkualitas. Jadi sebelum dibeli masyarakat ASN membeli dulu produk UMKM  di program JBL ini," tandasnya.

Sudin Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Administrasi Jakarta Selatan.