Jakarta - Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Selatan (Jaksel) memperingati Tahun Baru Hijriyah (1 Muharram) 1445 H Tahun 2023 M, di Masjid Darul Jannah Kantor Walikota Administrasi Jakarta Selatan, Selasa (1/8).
Wakil Walikota Administrasi Jakarta Selatan, Edi Sumantri, mengatakan, melalui kegiatan ini dirinya berharap para Aparatur Sipil Negara (ASN) bisa mewujudkan perubahan menuju penguatan karakter sebagai abdi negara dan masyarakat, yang mampu memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat.
"Insya Allah dalam kesempatan ini kita bisa wujudkan aparatur yang profesional dan berkinerja tinggi dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat," ucapnya.
Turut hadir sebagai penceramah, Ustadz Wijayanto, yang membahas soal Aktualisasi Nilai-nilai Keagamaan Islam Bagi Anggota Korpri Kota Administrasi Jakarta Selatan, dengan tema, 'Semangat Hijrah Mewujudkan Pegawai ASN BerAkhlak'.
Dalam ceramahnya Ustadz Wijayanto menyampaikan, ada dua jenis Hijrah yang dilakukan Rasulullah, yaitu Hijrah Makaniyah dan Hijrah Makawiyah.
Hijrah Makaniyah berarti manusia berpindah dari suatu tempat yang kurang baik menuju tempat yang lebih baik, dari suatu negeri lain yang lebih baik.
Sedangkan hijrah Maknawiyah artinya berpindah dari nilai yang kurang baik menuju nilai yang lebih baik, dari kebatilan menuju kebenaran.
"Ya semoga materi yang saya sampaikan hari ini dapat tercerna dengan baik," tandasnya.
Sudin Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Administrasi Jakarta Selatan