Pemkot-Jaksel-Bantu-Baznas-Bazis-Capai-Target-ZIS-2024

Asisten Administrasi dan Kesejahteraan Rakyat Kota Administrasi Jakarta Selatan (Jaksel), Sayid Ali, pimpin rapat koordinasi pencapaian Zakat Infaq Shadaqoh (ZIS) serta amal sosial di Ruang Dirgantara, Kantor Walikota Jakarta Selatan, Senin (18/3). Rapat tersebut digelar dalam rangka Pemerintah Kota (Pemkot) Jaksel membantu Baznas Bazis Jaksel mencapai target perolehan ZIS 2024 senilai Rp 85 Miliar.

Sayid Ali mengatakan, rapat dihadiri para Camat, Kabag, dan Kasudin dalam rangka mengoptimalkan ZIS bagi para pejabat dan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota Jakarta Selatan.

"Jadi untuk target di tahun ini ada peningkatan target yang cukup signifikan, dari Rp 70 miliar (2023) menjadi 85 miliar (2024)," ujarnya.

Ia menuturkan, para pejabat dan staf ASN di wilayah Kota Administrasi Jakarta Selatan, diharapkan memberikan ZIS melalui Baznas Bazis Jaksel.

"Selain para pejabat dan ASN, ZIS ini juga mengajak warga, lembaga keagamaan dan pengusaha-pengusaha untuk menyisihkan rezekinya, karena sejatinya bulan Ramadan ini bulan baik untuk kita berbagi kepada sesama," ucapnya.

Sementara, Pelaksana tugas (Plt) Kepala Baznas Bazis Jakarta Selatan, Ahmad Kahpi menuturkan, Program ZIS ini dalam rangka mendukung program pemberdayaan dan kesejahteraan masyarakat, khususnya di wilayah Jakarta Selatan.

Ia berharap, optimalisasi ZIS tahun ini dapat tercapai, sehingga nantinya program-program Baznas Bazis tahun 2024 dapat berjalan baik, seperti bedah rumah, tebus ijazah dan lain sebagainya.

"Tanggal 28 Maret ini kita ada Festival Ramadan, di mana nantinya momen tersebut menjadi momen di mana para pejabat dan ASN mengumpulkan ZIS serta amal sosialnya dan kami sangat berharap seluruhnya memaksimalkannya," ucapnya.