PMI-Jaksel-Gelar-Simulasi-Bencana-Alam-di-SMPN-86-Jakarta

Jakarta - Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Administrasi Jakarta Selatan (Jaksel), menggelar Simulasi Bencana Alam di Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 86 Jakarta, Kecamatan Cilandak, Selasa (18/7). Kegiatan simulasi tersebut digelar bersamaan dengan penutupan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) Tahun 2023.

Ketua PMI Jakarta Selatan, Abdul Haris, mengatakan, salah satu tugas pokok dan fungsinya Palang Merah Indonesia adalah pembinaan Palang Merah Remaja yang dimulai dari tingkat SD, SMP dan SMA, salah satunya memberikan pembinaan dalam penanganan bencana. 

"Kita simulasikan bencana alam, untuk mengajarkan bagaimana peran seluruh siswa untuk menangani dan menolong sesama," katanya.

Selain menggelar simulasi bencana, ungkap Haris, pihaknya juga membuka pemeriksaan kesehatan berupa pengecekan tensi darah dan golongan darah. Nantinya, hasil pengecekan golongan darah itu akan diteruskan ke Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil DKI Jakarta. 

"Semoga kegiatan simulasi ini dapat berguna untuk para siswa, bukan hanya untuk lingkungan sekolah tetapi juga dapat bermanfaat dimanapun berada," tandasnya.


Sudin Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Administrasi Jakarta Selatan