Jakarta Selatan - Tim Penggerak (TP) Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kota Administrasi Jakarta Selatan (Jaksel) dan Dharma Wanita Persatuan (DWP) PAM Jaya, melakukan kesepakatan bersama untuk mengatasi masalah stunting di wilayah Kota Jakarta Selatan.
Kesepakatan tersebut dituangkan dalam penandatanganan MOU Percepatan Penurunan Stunting antara Ketua TP PKK Kota Administrasi Jakarta Selatan dengan Ketua DWP PAM Jaya, yang berlangsung di Ruang Rapat Gelatik Utama Kantor Walikota Administrasi Jakarta Selatan, Selasa (10/10).
Ketua TP PKK Jakarta Selatan, Essie Feransie Munjirin, mengatakan, melalui kesepakatan bersama ini, nantinya sebanyak 50 anak balita yang terindikasi stunting, akan diberikan makanan lengkap kaya protein sebanyak tiga kali sehari selama 90 hari.
"Semoga dalam kegiatan ini, 50 anak yang terindikasi stunting dapat langsung naik berat badannya, dengan bantuan dari Dharma Wanita PAM Jaya," tandasnya.
Diketahui, dalam penandatanganan MOU ini, Essie Feransie Munjirin didampingi oleh Asisten Administrasi dan Kesejahteraan Rakyat Jakarta Selatan, Sayid Ali, Kepala Suku Dinas Kesehatan Jakarta Selatan, Yudi Dimyati, serta perwakilan kader PKK Kota Jakarta Selatan.
Sudin Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Administrasi Jakarta Selatan