Jakarta - Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) Kota Administrasi Jakarta Selatan (Jaksel), diajak untuk selalu dapat berperan aktif dalam mencegah kekerasan pada perempuan. Ajakan ini disampaikan oleh Plt Wakil Walikta Administrasi Jakarta Selatan Ali Murthadho, saat membuka Konferensi Cabang ke-5 Muslimat NU Jaksel, di Ruang Serbaguna Kantor Walikota Administrasi Jakarta Selatan, Kamis (18/8).
"Salah satu yang bisa dikolaborasikan, yaitu mengenai pencegahan kekerasan pada perempuan, karena saat ini masih banyak kasus kekerasan pada perempuan," ujarnya. Selain itu, Ali menambahkan, Muslimat NU merupakan organisasi yang kuat dari akar sampai ke atas. Sehingga diharapkan para kader Muslimat NU dapat terus menjadi mitra strategis bagi Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Selatan.
"Saya berharap, Konferensi ini dapat menghadirkan program kerja, dan dapat menyesuaikan kondisi masyarakat saat ini. Saya yakin dan percaya Muslimat NU mampu mensejahterakan umatnya, dan meningkatkan ketakwaan kepada Allah Subhanahu wa ta'ala,” tandasnya.
Sudin Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Administrasi Jakarta Selatan.
"Salah satu yang bisa dikolaborasikan, yaitu mengenai pencegahan kekerasan pada perempuan, karena saat ini masih banyak kasus kekerasan pada perempuan," ujarnya. Selain itu, Ali menambahkan, Muslimat NU merupakan organisasi yang kuat dari akar sampai ke atas. Sehingga diharapkan para kader Muslimat NU dapat terus menjadi mitra strategis bagi Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Selatan.
"Saya berharap, Konferensi ini dapat menghadirkan program kerja, dan dapat menyesuaikan kondisi masyarakat saat ini. Saya yakin dan percaya Muslimat NU mampu mensejahterakan umatnya, dan meningkatkan ketakwaan kepada Allah Subhanahu wa ta'ala,” tandasnya.
Sudin Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Administrasi Jakarta Selatan.