Menilik-Bocah-Di-Kelurahan-Cikoko-Mahir-Berbahasa-Inggris

Jakarta - Bahasa Inggris menjadi salah satu bahasa internasional yang digandrungi oleh seluruh pihak, tidak terkecuali warga di Kelurahan Cikoko, Kecamatan Pancoran, Kota Administrasi Jakarta Selatan. Bahkan, di kelurahan ini, para bocah pun sudah mahir dalam menyebutkan kosakata asing. Adalah Kampung Inggris yang berada di Jalan Cikoko Barat Dalam I, RT 01/RW 04, yang menjadi salah satu wadah bagi warga yang ingin anaknya mahir berbahasa asing. Program yang digagas oleh warga itu ternyata mendapat respon positif dan diminati oleh puluhan anak.

Lurah Cikoko Fitriani Espana menuturkan tujuan utama kegiatan tersebut untuk menghindari anak kecil dari kecanduan gawai. Program yang dimulai sejak 2019 namun sempat vakum itu, kini kembali digelar oleh para pengajar. "Sebenarnya untuk kampung Inggris ini sudah mulai dari tahun 2019 namun ketika covid datang kampung Inggris ini vakum sementara. Tahun lalu baru mulai kembali lagi. Untuk animo masyarakat itu mulai dari usia 4 tahun sampai dengan usia 12 tahun ada di sini. Bahkan saking banyaknya, anak-anak yang ingin ikut serta itu kami bagi dalam dua hari di hari Sabtu dan di hari Minggu," ungkap Fitriani, Selasa (19/7).

Pihaknya juga membagi kelas ke dalam tiga shift sejak pukul  09.00 pagi hingga pukul 12.00 siang. Berawal dari beberapa anak saja, kini para siswa didik berjumlah 50 orang. Fitriani menambahkan, bahkan ada warga lainnya yang membuka kegiatan serupa di RW mereka. "Ini kan inovasi warga makanya saya berharap, khususnya untuk anak-anak dapat meningkatkan ilmu pengetahuan dan mengurangi waktu bermain gadget," harapnya. Sementara, Ketua RT 01/RW 04 Kelurahan Cikoko Suprianto menuturkan, awalnya malah hanya beberapa anak saja yang mengikuti pembelajaran secara privat. Pengajar berasal dari mahasiswa yang tengah Kuliah Kerja Nyata dari Universitas Sampoerna.

"Awalnya hanya beberapa anak yang secara privat, akhirnya saya dengan pak RW, temen-temen dari ketua RT sama Bu lurah, kita mulai berkolaborasi gimana nih enaknya kita bentuk namanya pelatihan bahasa Inggris," jelasnya. Suprianto menambahkan, dukungan dari  sponsor dan CSR berjalan dengan baik, sehingga dapat terus mendukung adanya kegiatan tersebut. "Sekarang sudah berjalan dengan baik kembali. Terima kasih banyak kolaborasi dengan Universitas Sampoerna. Semoga program ini berkelanjutan dari mahasiswa senior ke juniornya," tandasnya.

Sudin Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Administrasi Jakarta Selatan.