Lomba Pasraman se-Jakarta Selatan (Jaksel) resmi dibuka Wakil Walikota Administrasi Jakarta Selatan, Edi Sumantri, di Pura Amrta Jati, Komplek TNI AL, Kelurahan Pondok Labu, Kecamatan Cilandak, Minggu (18/2).
Wakil Walikota Jaksel, Edi Sumantri berharap, adanya perlombaan dalam menyambut Perayaan Hari Suci Nyepi Tahun Saka 1946 pada 2024 ini, dapat mendorong pengabdian setiap pribadi untuk mengabdi semaksimal mungkin demi kedamaian dan ketenteraman umat, serta demi terciptanya kemajuan bangsa dan negara khususnya di wilayah Jakarta Selatan.
"Lomba ini juga kita harapkan turut memperkuat nilai-nilai kebangsaan dalam spiritualitasnya bagi generasi muda kita. Bukan hanya sehat fisiknya, tapi mentalnya juga kita bangun untuk menghadapi masa yang akan datang," ujarnya.
Sementara, Ketua Umum Panitia Lomba Pasraman se-Jakarta Selatan, I Gusti Ngurah Andi Kamasan, menerangkan, lomba yang berlangsung selama satu hari ini diikuti 100 peserta tingkat SD-SMA dari empat pura di Jakarta Selatan. Ada empat jenis lomba yang diadakan, seperti Kidung Wargasari, Pembacaan Sloka, Dharma Wacana, dan Bercerita Keagamaan Hindu.
"Kami ucapkan terima kasih kepada Pemkot Jaksel yang sudah support kami dengan memberikan legal sertifikat untuk para pemenang, di mana akan menjadi suatu kebanggaan bagi mereka nantinya," katanya.