Jakarta Selatan - Kolong Flyover Terminal dan Stasiun Tebet yang berlokasi di Jalan Kyai Abdul Syafi'i, RT 02/RW 01, Kelurahan Tebet Timur, Kecamatan Tebet, Kota Administrasi Jakarta Selatan, dipercantik dengan lukisan warna-warni oleh PPSU kelurahan setempat.
Lurah Tebet Timur, Lukman Haris, menyampaikan, adanya lukisan warna-warni di lokasi tersebut merupakan bentuk penataan kawasan triwulan keempat dengan menghadirkan konsep taman terbuka, salah satunya membuat hiasan mural khas DKI Jakarta
"Dalam penataan kali ini, Kelurahan Tebet Timur bekerja sama dengan Kelurahan Bukit Duri dan Dinas pertamanan, mengingat area lokasi penataan seluas 350 meter yang bersebelahan, maka pengerjaan penataan kawasan dilakukan secara bersamaan," ujarnya, Senin (27/11).
Lukman menambahkan, hingga saat ini proses pengerjaan sudah berjalan hampir 50 persen. Setiap kelurahan, setidaknya mengerahkan 10 anggota PPSU. Nantinya untuk perawatan lokasi tersebut, tingkat kelurahan bersama Satpol PP, hingga pengurus RT RW, akan bersinergi untuk memonitoring perawatannya.
"Kita akan buat taman yang diperbaharui dengan pagar di sekeliling area. Sebelumnya di sini kumuh, banyak pedagang, belum lagi PPKS. Nanti akan ada taman yang indah di sini, bisa dimanfaatkan oleh warga Jakarta juga saat menunggu angkutan umum," tandasnya.
Sudin Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Administrasi Jakarta Selatan