Kelurahan-Rawajati-Tanam-Pohon-Pelindung-di-RW-07

Jakarta - Kelurahan Rawajati melakukan penanaman pohon pelindung di pinggir kali RT 06/RW 07, tepat di belakang Kantor Badan Diklat PKN BPK RI, Kamis (2/2). Lurah Rawajati Supeno mengatakan, penanaman pohon dilakukan sebagai bentuk penghijauan lingkungan. 

"Kami tanam 10 pohon di lokasi ini. Sebelumnya, kami juga sudah melakukan penanaman di lokasi lainnya. Salah satunya di RW 04. Selain penghijauan lingkungan, pohon yang kami tanam juga untuk ketahanan pangan di wilayah ini," ujarnya. 

Supeno menuturkan, adapun 10 pohon yang ditanam terbagi dalam lima pohon produktif yakni satu pohon asem, sawo, cempedak, mangga, dan jambu, serta lima pohon mahoni. Supeno pun meminta warga setempat untuk turut serta menjaga pohon yang ditanam. 

"Jadi warga juga kami minta untuk turut bersama dengan kami menjaga, merawat agar tanaman yang ditanam itu bisa tumbuh dengan baik. Karena kalau sudah berbuah, hasilnya bisa mereka nikmati bersama," tandasnya. 


Sudin Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Administrasi Jakarta Selatan