Jakarta - Kelurahan Pondok Labu beserta jajarannya, melakukan giat Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) di RT 003/RW 010, Jumat (10/3). Lurah Pondok Labu Vernier memimpin langsung PSN bersama para kader Jumantik setempat.
Vernier mengatakan, pada PSN kali ini pihaknya meninjau beberapa titik yang menjadi fokus pencarian sarang nyamuk, di antaranya kamar mandi warga serta lingkungan sekitar.
"Kami mengimbau untuk para kader Jumantik mandiri satu rumah satu kader. Agar lebih masif dan lebih efektif menjaga lingkungan sekitarnya," ujarnya.
Vernier menambahkan, meski masih ditemukan jentik nyamuk, namun untuk presentase hasil Angka Bebas Jentik (ABJ) dalam kegiatan PSN kali ini mencapai angka 95 persen, dan berada di atas batas aman.
"Dari tempat yang di kunjungi masih ditemukan jentik nyamuk, dan langsung dilakukan pembersihan atau pembuangan jentik nyamuk tersebut serta diberikan edukasi kepada warga atau pemilik rumah. Semoga dengan adanya grebek yang kami laksanakan dapat menekan Angka Bebas Jentik di Kelurahan Pondok Labu," pungkasnya.
Sudin Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Administrasi Jakarta Selatan