Kelurahan-Pesanggrahan-Bangun-Lahan-Bermain-Anak

Jakarta - Kelurahan Pesanggrahan melakukan penataan kawasan dengan membangun lahan bermain anak di RT 07/RW 02. Pembangunan di atas lahan seluas 200 meter persegi itu dinamai Taman Tusuk Sate. 

Lurah Pesanggrahan Jumadi mengatakan, pengerjaan lahan dilakukan oleh PPSU dibantu warga, dan telah selesai sejak akhir Desember 2022. Adapun lahan tersebut dihiasi dengan berbagai jenis tanaman, serta mural yang dicat dengan berbagai warna cerah. 

"Taman yang dinamai Taman Tusuk Sate itu, setiap hari dilakukan perawatan oleh PPSU, mulai menyiram tanaman agar tumbuh bagus dan lainnya. Selain jadi rapi, bersih dan hijau, juga bisa jadi tempat bermain anak-anak," ujarnya, Selasa (31/1). 

Jumadi pun mengimbau dan meminta kepada warga setempat, agar juga turut membantu merawat taman hingga tetap terjaga kebersihan dan keindahannya. 

"Dengan ditatanya lahan tersebut saat ini dapat jadi tempat bermain anak-anak. Selama ini memang tidak ada karena minimnya lahan kosong," tandasnya. 


Sudin Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Administrasi Jakarta Selatan