Kelurahan-Kebagusan-Tata-Lahan-di-Jalan-TB-Simatupang

Jakarta - Kelurahan Kebagusan melakukan penataan lahan kosong yang berada di Jalan TB Simatupang, RT 02/RW 02. Lurah Kebagusan Rudi Budjianto mengatakan, penataan kawasan ini adalah penataan yang kedua yang pertama tahun 2023.

"Penataan pertama tahun 2023 dilakukan di Jalan TB Simatupang, tepatnya berada di kolong Jembatan Penyeberangan Orang ( JPO ) Assakinah, samping pintu masuk Tol Lenteng Agung II. Dan penataan lahan yang lebarnya lima meter dilakukan dengan panjang 30 meter," ujarnya, Rabu (11/1).

Dipilihnya lahan di lokasi tersebut, sambung Rudi, karena selama ini menjadi tempat tumpukan puing, pembuangan sampah liar, dan tempat gerobak PKL hingga jadi tampak kumuh. Selain itu, keberadaan lahan di lokasi itu pas di titik masuk wilayah Kelurahan Kebagusan, sehingga nantinya bisa jadi titik awal pertanda masyarakat mengetahui memasuki kawasan kelurahan tersebut. 

"Untuk penataan lahan oleh PPSU dibantu petugas RPTRA. Petugas memperbaiki turap saluran air, kemudian menanam berbagai jenis tanaman hias, membuat mural beragam gambar, seperti daun, ondel-ondel dan lainnya, dan membuat ornamen tugu selamat datang di Kelurahan Kebagusan. Dan pengerjaan diperkirakan akan kelar akhir Januari ini," tandasnya. 


Sudin Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Administrasi Jakarta Selatan