Jakarta Selatan - Kelurahan Cipete Utara, Kebayoran Baru Jakarta Selatan menggelar Dapur Sehat Atasi Stunting (Dashat), di RW 003 dan RW 007, Senin (7/10). Dashat merupakan salah satu Program Prioritas Nasional (ProPN) Kelurahan Cipete Utara untuk mengatasi stunting.
Lurah Cipete Utara, Supriyanto, mengatakan, tantangan dalam melaksanakan percepatan penanggulangan stunting diantaranya adalah kondisi dan perilaku warga.
“Untuk itu mari kita bersama-sama memperbaiki pengatahuan dan keterampilan serta perilaku yang baik dalam penanngulangan masalah gizi pada anak balita," terangnya.
Pada kesempatan itu, Supriyanto juga tak lupa mengucapkan terima kasih kepada kader posyandu atas upaya dan kerja kerasnya selama ini, dan tentunya bimbingan dan arahan dari Ketua LMK, Ketua RW.
"Kita ketahui sampai saat ini, Cipete Utara adalah Lokasi Khusus (lokus) percepatan penanggulangan stunting, baik dalam SK Walikota dan PN Dashat BKKBN," ucapnya.
Tujuan dari kegiatan ini, lanjut Supriyanto, yaitu untuk memberikan informasi dan pemahaman kepada orang tua keluarga balita tentang pentingnya pengasuhan 1.000 Hari Pertama Kehidupan (HPK) dalam penurunan/pencegahan prevalensi stunting.
Kemudian meningkatkan pengetahuan, keterampilan, sikap dan perilaku keluarga Balita tentang pengasuhan dan tumbuh kembang anak pada periode 1.000 Hari Pertama Kehidupan, dan meningkatkan pengetahuan serta pemahaman pengelola dan pelaksana tentang pengasuhan dan tumbuh kembang anak pada periode 1000 Hari Pertama Kehidupan yang dilaksanakan di kelompok Bina Keluarga Balita.
"Pada kegiatan ini, para balita juga dilakukan penimbangan berat badan dan tinggi badan dan diberikan makan sehat, adapun untuk orang tuanya kita berikan materi tentang kesehatan baik untuk orang tua maupun untuk anak," katanya.