Kelurahan-Cipete-Utara-Beri-Santunan-Bagi-Anak-Yatim-Dan-Dhuafa

Jakarta - Kelurahan Cipete Utara menggelar acara bertajuk Gema Ramadhan, sekaligus memberikan santunan kepada anak yatim dan kaum dhuafa. Lurah Cipete Utara Nurcahya mengatakan, kegiatan yang digelar di RPTRA Taman Sawo ini bertujuan untuk memperingati Nuzulul Qur'an, sekaligus peduli terhadap sesama. 

"Hari ini kami melaksanakan kegiatan Gema Ramadhan dalam rangkaian selama di bulan Ramadan yang ada di Kelurahan Cipete Utara. Selama di bulan ini, kami sudah melaksanakan dari mulai bazar murah dan santunan anak yatim dan kaum dhuafa," ujarnya, Sabtu (23/4). 

Nurcahya menambahkan, total bantuan santunan yang diserahkan kepada anak yatim dan dhuafa yakni sebanyak 80 paket. Dalam paket tersebut berisi uang tunai dan paket sembako. "Kami berharap, mudah-mudahan dengan santunan ini dapat membantu dan membahagiakan saudara-saudara kita yang di wilayah Cipete Utara yang sangat membutuhkan akan bantuan ini, dan dapat bermanfaat bagi yang menerimanya," tandasnya. 

Sudin Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Administrasi Jakarta Selatan.