Kadin-Jaksel-Berdayakan-UMKM-Di-Festival-Ramadhan-Kampung-Silat-Beksi

Jakarta - Kamar Dagang Indonesia (Kadin) Kota Administrasi Jakarta Selatan (Jaksel), memberdayakan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dalam gelaran Festival Ramadhan Kampung Silat Beksi, Kelurahan Petukangan Utara, Kecamatan Pesanggrahan, Sabtu (16/4). Asisten Perekonomian dan Pembangunan Kota Jakarta Selatan Muhlisin yang turut hadir dalam kegiatan mengatakan, kegiatan bazar yang digelar sejak 11 April hingga 8 Mei nanti, tentunya akan membantu mendongkrak perekonomian.

"Tidak hanya itu, para pelaku UMKM juga akan meraup keuntungan dari adanya kegiatan yang diselenggarakan oleh Kadin Jakarta Selatan di Kelurahan Petukangan Utara ini," ujarnya. Ketua Kadin DKI Jakarta Diana Dewi mengatakan, memajukan kesejahteraan warga melalui bazar bukan hanya tugas Kadin. Banyak elemen salah satunya masyarakat yang berperan untuk menggerakkan roda perekonomian.

"Bukan cuma hanya kadin yang memajukan UMKM tapi seluruh warga.  Selanjutnya kami akan menambah pelaku UMKM dan yang akan hadir pasti lebih dari ini," singkatnya. Di satu sisi, Ketua Kadin Jakarta Selatan Lafranta Siregar mengatakan, pemilihan lokasi di RPTRA Bhineka tak lain untuk menarik warga lokal dan luar Jakarta untuk berkunjung ke Desa Wisata Silat Beksi. Terlebih lokasi itu sudah masuk dalam destinasi wisata di Jakarta.

"Kenapa digelar di RPTRA Bhineka karena diharapkan para pengunjung dapat mengambil manfaat dan pedagang mengambil keuntungan di sini. Kami sebagai Kadin Jaksel mempunyai program pemberdayaan UMKM, ada 30 tenda yang jadi binaan Kadin Jaksel," tandasnya.

Sudin Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Administrasi Jakarta Selatan.