KTNA-Indonesia-Diajak-Tingkatkan-Potensi-Pertanian-Di-Jaksel

Jakarta - KTNA (Kontak Tani Nelayan Andalan) Indonesia diajak untuk meningkatkan potensi pertanian di wilayah Kota Administrasi Jakarta Selatan. Hal tersebut dapat tercapai, salah satunya yakni dengan berkolaborasi dengan tiap sudin terkait di Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Selatan. Demikian dikatakan Wakil Walikota Administrasi Jakarta Selatan Isnawa Adji, saat membuka acara peringatan Ke - 93 Hari Ibu yang diselengarakan Kontak Tani Nelayan Andalan Indonesia, di Agro Edukasi Wisata Ragunan, Selasa (14/12).

"Melalui kegiatan ini mungkin sudah pantas apabila kita bikin program kolaborasi antara Sudin KPKP, Sudin Pertamanan dan Hutan Kota, Sudin LH untuk membikin program - program yang bisa berkaitan dengan penanaman sayur mayur,  penanaman tanaman organik, hidroponik dan lain-lain. Hasilnya bisa dimanfaatkan untuk KTNA maupun para kader PKK yang ada di Kota Jakarta Selatan," tambahnya.

Ketua Panitia Pelaksana Riono Sunyoto menyambut baik hal tersebut. Dirinya mengatakan, pihaknya akan mengkolaborasikan hal tersebut dengan para duta petani milenial agar apa yang diinginkan dan diharapkan bisa tercapai. "Harapan kami, mudah- mudahan kedepannya ada kerja sama yang aktif. Jadi selama ini yang vakum ayo kita tumbuh kembangkan dan minta arahan dari para pembina dan juga para penyuluh," tambahnya.

Sudin Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Administrasi Jakarta Selatan.