KPPS-Petukangan-Utara-Ikuti-Bimtek-Pemilu-2024

Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Kelurahan Petukangan Utara, Kecamatan Pesanggrahan, Kota Administrasi Jakarta Selatan, mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) Pemilu 2024, di Aula Universitas Budi Luhur, Kamis (1/2). Kegiatan bimtek tersebut berlangsung selama dua hari, pada 31 Januari dan 1 Februari 2024.

"Ada sebanyak 1.300 KPPS di Petukangan Utara, kegiatan Bimtek terselenggara selama dua hari, dan per harinya terbagi menjadi dua sesi, sesi pagi hari dan siang hari, satu sesi ada sekitar 300 orang," terang Kasipem Petukangan Utara, Omon Rohaediman.

Omon mengatakan, materi yang diberikan kepada peserta KPPS mengenai seluruh tahapan pelaksanaan Pemilu.

"Materi bimtek disampaikan oleh Panitia Pemungutan Suara atau PPS Kelurahan Petukangan Utara," ujarnya.