Sebanyak 5.000 benih ikan lokal berjenis Tawes ditebar di kawasan Danau Cavalio, Jalan Inspeksi, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Jumat (13/9). Kegiatan tersebut diberi nama Tebar Benih Ikan Lokal Kita (Tabiloka).
Camat Pesanggrahan, Agus Ramdani, mengapresiasi sinergitas penebaran benih ikan tersebut. Menurutnya, penebaran benih ikan di danau ini merupakan salah satu upaya pemerintah melakukan konservasi atau restocking sumberdaya perairan.
"Karena memang apabila populasi ikan terus bertambah, maka bisa untuk menjaga ketahanan pangan lingkungan, sehingga masyarakat sekitar terpenuhi protein hewaninya," ujarnya.
Sementara, Kasatpel KPKP Kacamatan Pesanggrahan, Winda menjelaskan, 5.000 benih Ikan Tawes yang ditebar merupakan hasil pemberian Pusat Produksi Inspeksi dan Sertifikasi Hasil Perikanan (PPISHP) DKI Jakarta.
Dalam proses penebaran benihnya, lanjutnya, melibatkan Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan dalam hal penggunaan perahu karet dan alat keselamatan lainnya.
"Kita semua berharap kegiatan restocking ikan di Danau Cavalio ini dapat menjaga ekosistem sumberdaya perikanan di perairan umum dan tercipta lingkungan perairan yang lebih sehat dan berkelanjutan bagi masyarakat sekitar," tambahnya.