34-bidang-tol-desari-di-cilandak-barat-hari-ini-dibayar

Pembangunan Tol Depok Antasari (Desari) yang luas keseluruhannya 178.132 meter persegi secepatnya akan dibangun. Namun lahan yang sedianya untuk membangun Tol tersebut yang melintasi Jakarta selatan baru dibebaskan tahun ini. Bidang tanah tersebut melewati 5 kelurahan di 2 kecamatan dengan 690 bidang tanah yang akan dibebaskan untuk tahun 2013.

Kepala Tim pembebasan tanah Tol Desari dari Kementerian Pekerjaan Umum Ambardi Effendi menjelaskan 690 bidang sekarang dalam proses pengecekan dan kelengkapan dan keaslian surat-surat pemilik tanah untuk yang berada di Jakarta selatan. Sebagian juga sudah ada yang dibayar seperti yang ada di Cilandak barat tahap pertama 7 bidang dan untuk hari ini 34 bidang dengan nilai nominal Rp 27 milyar,”katanya didampingi ketua P2T Jakarta Selatan Usmayadi  saat pembayaran ganti rugi di kantor walikota Jakarta Selatan, Rabu (13/3).

Di Pondok Labu dari 101 bidang sudah dibayar hampir 70 persen, dan pihaknya akan terus membayar lahan apabila sudah memenuhi syarat kelengkapannya untuk dibayar,”tambahnya.

Untuk 690 bidang tanah tersebut yang melewati Jakarta Selatan yaitu, Cilandak Barat 463 bidang, Cilandak Timur 38 bidang, Pondok Labu 101 bidang, Ciganjur 80 bidang dan Cipedak 8 bidang,”jelas Ambardi.