28593-siswa-sd-di-jaksel-ikuti-un

Sebanyak 28.593 murid setingkat sekolah dasar dan madrasah ibtidaiyah (SD/MI) di Jakarta Selatan mengikuti Ujian Nasional (UN) 2011. Peserta yang tidak hadir sebanyak 22 orang, yaitu karena mengundurkan diri 18 orang, sakit 3 orang, dan 1 meninggal dunia. Peserta ujian mengalami peningkatan tahun 2010 sebanyak 28.546 peserta. Ujian akan digelar hari ini Selasa 10/5 hingga Kamis (12/5) mendatang.

Kepala Suku Dinas Pendidikan Dasar Jakarta Selatan, Amsani, didampingi kepala seksi SD, Momon Sulaiman, mengatakan, untuk menghindari kebocoran soal, Polisi dilibatkan dalam pendistribusian soal ujian pada Senin (9/5). ""Mulai dari 12 kantor subrayon di 10 kecamatan yang ada di Jakarta Selatan dikawal petugas Kepolisian untuk menjaga keutuhan dan kerahasian soal ujian tersebut,” katanya usai memonitor pendistribusian naskah ujian di 12 sub rayon, Senin (9/5)

""Perjalanan materi soal ujian memang menjadi titik-titik rawan kebocoran yang paling mudah dikuasai oleh oknum yang tidak bertanggung jawab dan saya berharap tahun ini siswa SD Jakarta Selatan dapat lulus 100 persen dan tahun lalu lulus 99,8 persen,” ujarnya.

""Setiap Subrayon diawasi dua polisi. Selasa (10/5) mulai pukul 05.00 seluruh soal siap didistribusikan ke sekolah-sekolah. Selama ujian berlangsung siswa akan di sweeping dan dilarang membawa handphone ke ruang ujian kecuali alat tulis,” terang Amsani.