138-pejabat-dilingkungan-pendidikan-jaksel-lakukan-sertijab

138  Pejabat di lingkungan Suku Dinas Pendidikan Dasar (Dikdas) serah terima jabatan dalam rangka pemantapan dan peningkatan kapasitas kelembagaan dan pola pembinaan karier pegawai. Mereka yang telah melakukan serah terima jabatan itu adalah Kasie Dinas Dikdas 2 orang, Kaur TU SMPN 8 orang dan Guru TK, SD dan SLB 128 orang. Pergantian jabatan ini akibat 10 orang Demosi, promosi 33 orang, pensiun di Plh kan 16 orang dan mutasi biasa 85 orang.

Sekretasis Kota Jakarta Selatan Syamsudin Noor mengatakan ""Mutasi hal biasa dalam suatu organisasi di lingkungan pendidikan, dikarenakan adanya tuntutan dalam rangka penyegaran dan pengembangan karier untuk melakukan pembinaan  dan pemantapan organisasi,” katanya yang didampingi Kasudin Dikdas Jaksel Mohamad Arief dan Kasie Tendik Sudin Dikdas Jaksel Maridi saat Serah terima jabatan kepala seksi Dinas Dikdas, Kepala TU SMPN, Kepala TK, SD dan SLB di Jakarta Selatan, Kamis (6/1)

""Sertijab dilakukan dalam rangka meningkatkan kinerja. Begitu juga promosi adalah merupakan sebuah sistem pembinaan pegawai untuk buat inovasi-inovasi baru yang lebih baik, manakala dalam sebuah satuan pendidikan terdapat formasi karena mengisi kekosongan karena pensiun atau demosi,” terangnya.

Syamsudin tegaskan ""guru yang mendapat kepecayaan mengisi formasi yang kosong adalah guru terbaik, karena telah melalui proses seleksi yang cukup ketat yang melalui beberapa tahap dan jaga kepercayaan jangan kecewakan pimpinan,” tegasnya.

""Saya atas nama pemerintahan kota Adm. Jakarta Selatan minta saudara dapat menunjukan etos kerja yang tinggi, karena tututan masyarakat yang semakin berkembang dan Jakarta Selatan harus bangkit lagi dan berprestasi,” imbuhnya.