Jakarta - Sebanyak 1.343 warga berusia di atas 18 tahun wilayah Kelurahan Kebon Baru, Kecamatan Tebet, Kota Administrasi Jakarta Selatan telah divaksin COVID-19. Ribuan warga menjalankan vaksin terhitung sejak 15 sampai dengan 21 Juni 2021.
Lurah Kebon Baru Fadhila merinci, pada 15 Juni pihaknya memvaksin 234 warga, kemudian 16 Juni 240 warga, 17 Juli 260 warga, 18 Juni 304 warga, 19 Juni 31 warga, dan 21 Juni sebanyak 274 warga. "Terhitung dari 15 hingga 21 Juni 2021, ada 1343 warga berusia di atas 18 tahun yang telah divaksin. Adapun data yang divaksin untuk hari ini, masih akan didata kembali," ujar Fadhila saat dikonfirmasi, Selasa (22/6).
Dijelaskan Fadhila, penggunaan vaksin ini bertujuan untuk meningkatkan kekebalan tubuh dari paparan COVID-19. "Adapun giat vaksinasi COVID-19 yang dilakukan saat ini difokuskan di SD 07 Kebon Baru," tandasnya.
Sudin Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Administrasi Jakarta Selatan.
Lurah Kebon Baru Fadhila merinci, pada 15 Juni pihaknya memvaksin 234 warga, kemudian 16 Juni 240 warga, 17 Juli 260 warga, 18 Juni 304 warga, 19 Juni 31 warga, dan 21 Juni sebanyak 274 warga. "Terhitung dari 15 hingga 21 Juni 2021, ada 1343 warga berusia di atas 18 tahun yang telah divaksin. Adapun data yang divaksin untuk hari ini, masih akan didata kembali," ujar Fadhila saat dikonfirmasi, Selasa (22/6).
Dijelaskan Fadhila, penggunaan vaksin ini bertujuan untuk meningkatkan kekebalan tubuh dari paparan COVID-19. "Adapun giat vaksinasi COVID-19 yang dilakukan saat ini difokuskan di SD 07 Kebon Baru," tandasnya.
Sudin Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Administrasi Jakarta Selatan.