Dalam rangka peningkatan sinergitas Lembaga Kemasyarakatan, Kegiatan
pertemuan yang melibatkan Lembaga Masyarakat Kelurahan Cilandak Timur, Ketua
RW, Ketua RT, Kader PKK, Dasawisma, Jumantik dan Posyandu dilaksanakan, Sabtu
(2/11). Penyelenggaraan kegiatan diketuai oleh LMK RW 01 Suharno. Surharno
mengucapkan terima kasih atas kehadiran Camat Kecamatan Pasar Minggu, Dewan
Kota Kecamatan Pasar Minggu, ASN Kelurahan Cilandak Timur dan semua peserta
yang hadir. Suharno mengharapkan kegiatan tersebut dapat memajukan Lembaga Kemasyarakatan
dan mengatasi segala permasalahan di Kelurahan Cilandak Timur. Lurah Kelurahan
Cilandak Timur Agus Muharam menyampaikan terima kasih kepada panitia sehingga semua
unsur Kelembagaan Kemasayarakatan di Kelurahan Cilandak Timur dapat berkumpul dipertemukan
di satu tempat. Agus Muharam mengingatkan agar tetap bersikap netral dan menjaga suasana kondusif menjelang
pelaksanaan Pilkada 2024. Camat Kecamatan Pasar Minggu Arief Wibowo
menyampaikan bahwa penyelenggaraan kegiatan seperti ini dapat membangun satu
kepemahaman di Lembaga Kemasyarakatan Kelurahan Cilandak Timur serta mempererat
tali silaturahmi. Permasalahan-permasalahan dapat ditangani secara berjenjang
dan menjelang Pilkada 2024 agar mengajak masyarakat untuk memberikan suara
karena Jakarta merupakan barometer suksesnya penyelenggaraan Pemilu. Arief
Wibowo mengucapkan terima kasih karena sampai saat ini untuk wilayah Kelurahan Cilandak Timur tidak muncul
permasalahan terkait Pilkada 2024.