Lurah
Kelurahan Cilandak Timur Agus Muharam membuka Kegiatan Pemberdayaan Masyarakat
dalam Pemulihan Fisik Pasca Bencana di Ruang Pola Lantai II Kantor Kelurahan
Cilandak Timur, Kamis (1/8). Kegiatan diselenggarakan oleh Badan Penanggulangan
Bencana Daerah (BPBD) Provinsi DKI Jakarta.
Sekretaris BPBD Provinsi DKI Jakarta Marulitua Sijabat, Perwakilan
Palang Merah Indonesia dan PT. PLN (Persero) UP3 Bulungan menjadi Narasumber pada
kegiatan tersebut. Marulitua Sijabat menyampaikan bahwa kejadian bencana bukan
hanya menjadi tanggung jawab BPBD saja, namun masyarakat juga harus diberdayakan
turut serta dalam penanganan bencana seperti para Ibu yang biasa membantu dalam
dapur umum. BPBD DKI Jakarta juga telah menurunkan petugasnya di setiap
Kelurahan, jika warga membutuhkan bantuan dapat menghubungi nomor kontak
petugas atau nomor 112 yang dapat dihubungi 1 x 24 jam, nomor ini dapat
dihubungi tanpa menggunakan pulsa. Sementara
itu, Perwakilan PMI menyampaikan materi pembangunan rumah aman bencana, bagaimana
shelter atau tempat pengungsian yang aman, nyaman, sehat, dan bermartabat serta
cara menguatkan kerangka atau pondasi rumah pasca gempa bumi. PMI juga mengingatkan kepada warga
yang mengalami bencana harus mengetahui kapan seharusnya untuk mengungsi, hai
ini dilakukan untuk menghindari kejadian-kejadian yang tidak diinginkan. PT. PLN (Persero) UP3 Bulungan pada kesempatan
tersebut menyampaikan edukasi keselamatan
dan informasi ketenagalistrikan masyarakat umum. Peserta diberikan informasi
mengenai tindakan pertama apa yang harus dilakukan saat kebakaran. PLN
menekankan bahwa tanggung jawab instalasi listrik pada pemilik rumah, jangan
mengutak-ngatik listrik sendiri, bila terjadi kerusakan segera dilaporkan
kepada Petugas PLN. Jika terjadi banjir segera matikan arus listrik rumah dengan
cara menurunkan tuas meteran. Jika kondisi banjir namun listrik di lingkungan
tempat tinggal masih menyala segera laporkan kepada PLN. Masyarakat dapat menghubungi
123 atau mengunduh PLN mobile di Play
Store maupun App Store. PLN mobile melayani pembelian token listrik, pengaduan
keluhan listrik, mengajukan pasang baru dan tambah daya.