
Pasca terjadi hujan deras yang terjadi malam hari, Lurah Kelurahan Cilandak Timur Agus Muharam meninjau lokasi banjir di RT 003 RW 03 dan RT 009 RW 03, Selasa (4/3/2025). Untuk memastikan kondisi Para korban banjir, Agus Muharam menemui langsung warga yang mengungsi di Posko Banjir yang berada di RT 003 RW 03. PPSU Kelurahan Cilandak Timur turut serta melakukan evakuasi warga ke lokasi yang lebih aman. Selain Posko Banjir yang berada di RT 003 RW 03 yang menjadi lokasi pengungsian, Musholah Al Ma’muriah di RT 009 RW 03 juga menjadi tempat pengungsian warga. Jumlah pengungsi yang tersebar di dua lokasi tersebut sebanyak 59 jiwa. Adapun Jumlah Warga terdampak dari RT 003 RW 03 sebanyak 321 jiwa dan 682 jiwa dari RT 009 RW 03.