Foto & Peta Lokasi
Kantor Kecamatan Kebayoran Lama
Jl. Ciputat Raya No 1 RT 005 RW 01 Kelurahan Kebayoran Lama Selatan,
Telepon 7208053 Fax 7251500 Email keckeblama@gmail.com
Kode Pos 12240
Peta Wilayah Kecamatan Kebayoran Lama
Kantor Kecamatan Kebayoran Lama
Jl. Ciputat Raya No 1 RT 005 RW 01 Kelurahan Kebayoran Lama Selatan,
Telepon 7208053 Fax 7251500 Email keckeblama@gmail.com
Kode Pos 12240
Peta Wilayah Kecamatan Kebayoran Lama
SEJARAH SINGKAT KECAMATAN
KEBAYORAN LAMA
Nama Kebayoran diambil dari kata Bahasa Betawi
yakni Kabayuran. Di mana kata ini merupakan arti dari tempat penimbunan kayu
bayur yang artinya tempat penimbunan kayu bayur, bayor, atau wadang dengan
Bahasa latin pterospermum javanicum. Kayu bayur tersebut dianggap sangat baik
karena kuat dan tahan terhadap serangan rayap. Kayu Bayur sejenis pohon
penghasil kayu pertukangan yang berkualitas baik. Pohon yang biasa didapati di
dataran rendah ini dikenal juga dengan nama-nama lain, seperti bayur, cayur
(Sd.),bayur, wayur, wadang, walang (Jw.), phenjur (Md.),
bolang (Bal.),buli(Slw.),damarsala(NTT),dan teunggi leuyan(Kal.).
Kayu ini juga dikenal luas di dunia, khususnya di
wilayah tropis mulai dari India bagian selatan, Asia Tenggara, Kepulauan
Nusantara, Amerika Tenggara, dan Brasil. Dalam perdagangan, kelompok kayu
bayur dari Indonesia juga mencakup beberapa spesies Pterospermum yang lain,
terutama pterospermum celebicum dan pterospermum diversifolium. Kayu ini dikenal
pula di dunia sebagai bayor, bayok, bayuk,ataulitak. Terlepas asal usul nama
Kebayoran dari penimbunan kayu bayur, sebelum kemerdekaan Indonesia, Kebayoran
adalah sebuah distrik yang dikepalai oleh seorang wedana.Ia adalah bagian dari
Kabupaten Meester Cornelis, yang wilayahnya sampai meliputi Ciputat.
Pada tahun 1969, Permerintah Indonesia akhirnya
mengembangkan areal tersebut menjadi wilayah Kebayoran Baru. Sedangkan daerah
lainnya menjadi wilayah Kebayoran Lama. Pada tahun 1990, sebagian wilayah
Kebayoran Lama kembali dipisahkan untuk menjadi wilayah Pesanggrahan.
Kebayoran Lama ini membentang dari Pertigaan Rawa Belong, Kemandoran, Palmerah hingga di selatan yakni Pasar Jumat, Ciputat, dan Lebak Bulus. Wilayah ini terdapat sejumlah mal mulai dari ITC Permata Hijau, hingga Pondok Indah Mall. Wilayah yang masih rindang terutama di sepanjang Jalan Raya Kebayoran Lama menjadikan tempat ini cukup asri dan masih hijau guna menyegarkan mata. Wilayah elite Permata Hijau dipenuhi sejumlah real estate, perumahan, apartemen, dan kondominium tingkat atas. Di sebelah selatan,Pondok Indah memiliki sejumlah perumahan yang masih hijau di sepanjang Jalan Metro Pondok Indah. Apartemen dan kondominium mewah juga tidak luput dari tempat ini.
Di daerah Kebayoran Lama
juga terdapat Pasar Kebayoran Lama dan Stasiun Kebayoran. Stasiun Kebayoran
merupakan stasiun kereta api kelas II yang terletak di areal dekat Pasar
Kebayoran Lama. Stasiun ini hanya melayani perjalanan KRL Commuter Line.
Sedangkan, Kebayoran Baru sebagian besar merupakan daerah permukiman, meskipun
beberapa bagian juga merupakan daerah pertokoan seperti Blok M dan pusat bisnis
Sudirman Center Business District (SCBD).Bursa Efek Indonesia(BEI) berlokasi di
sini.
Kecamatan Kebayoran Lama sebagai salah satu kecamatan yang ada di wilayah Kota Administrasi Jakarta Selatan, di bentuk berdasarkan Keputusan Gubernur KDKI Jakarta Nomor 1b/3/2/14/67 tanggal 1 Agustus 1967 dan diperkuat dengan Peraturan Pemerintah Nomor 25 Tahun 1978 tentang Pemerintahan Wilayah Kota dan Kecamatan di DKI Jakarta, terdiri dari 6 (enam) kelurahan yaitu :
1. Kelurahan Pondok Pinang.
2. Kelurahan
Kebayoran Lama Utara.
3. Kelurahan
Kebayoran Lama Selatan.
4. Kelurahan
Grogol Utara.
5. Kelurahan
Grogol Selatan.
6. Kelurahan
Cipulir.
dengan batas wilayah
sebagai berikut :
Luas Wilayah Kecamatan Kebayoran Lama :
No |
Kelurahan |
Luas Wilayah (ha) |
Jumlah RT |
Jumlah RW |
1 |
Pondok Pinang |
684 |
185 |
17 |
2 |
Kebayoran Lama Utara |
175,22 |
102 |
10 |
3 |
Kebayoran Lama Selatan |
257,22 |
137 |
12 |
4 |
Grogol Utara |
332,50 |
161 |
16 |
5 |
Grogol Selatan |
286,55 |
116 |
11 |
6 |
Cipulir |
193,3 |
139 |
11 |
|
Jumlah |
1.932.79 |
840 |
77 |
Penduduk Kecamatan Kebayoran Lama pada bulan Agustus
2023 tercatat 333.882 jiwa, sedangkan jumlah
Kepala Keluarga sebanyak 108.351
KK, hal ini disebabkan adanya :
1. Jumlah penduduk yang pindah tempat tinggal
dan meninggal dunia
2. Jumlah penduduk yang datang dari luar wilayah
Kecamatan Kebayoran Lama
3. Jumlah penduduk secara de jure dan de facto
berdasarkan pendataan ulang lebih kecil jika dibandingkan jumlah penduduk
secara de jure (masih tercatat tetapi tidak lagi tinggal di wilayah kelurahan
yang bersangkutan)
Adapun
rincian jumlah jiwa menurut jenis
kelamin dan kewarganegaraan sampai dengan bulan Agustus 2023 adalah sebanyak
333.882 jiwa dengan rincian sebagai
berikut:
Jenis Kelamin :
·
Laki - laki : 166.888 jiwa
·
Perempuan :
166.994 jiwa
·
Jumlah : 333.882 jiwa
Kewarganegaraan :
·
W N I : 333.560 jiwa
·
W N A : 322 jiwa
·
Jumlah : 333.882 jiwa
Dari
jumlah penduduk sebanyak 333.882 jiwa , dapat disimpulkan
bahwa rata -rata kepadatan penduduk di wilayah Kecamatan Kebayoran Lama sebagai
berikut :
333.882
-------------- X
1 jiwa/Ha = 168,127 jiwa/ Ha.
1.932,79
Apabila ditinjau dari segi kehidupan sehari - hari penduduk Kecamatan Kebayoran Lama mempunyai kegiatan kerja sebagai berikut :
·
Pegawai Negeri :
6.747 orang
·
A B R I : 2.986 orang
·
S w a s t a : 96.996 orang
·
Industri/buruh : 34.890 orang
·
Lain - lain : 186.499 orang
Jumlah : 333.882 orang
Konten
No | Keterangan | Tahun |
---|---|---|
1 | Peringkat I Pengumpul Bulan Dani PMI Tertinggi Tingkat Kecamatan se-Kota Administrasi Jakarta Selatan | 2018 |
2 | Peringkat II Pengumpul Bulan Dana PMI Tertinggi se-Provinsi DKI Jakarta | 2018 |
3 | Juara II Pengumpul ZIS Terbanyak Tingkat Kecamatan se-Kota Administrasi Jakarta Selatan | 2019 |
4 | Juara ll Pengumpulan Bulan Dana PMI Tingkat Kecamatan se-Kota Administrasi Jakarta Selatan | 2019 |
5 | Juara ll Pengumpulan ZIS terbanyak Tingkat Kota Administrasi Jakarta Selatan | 2021 |
6 | Juara ll Pengumpulan Bulan Dana PMI Tingkat Kecamatan se-Kota Administrasi Jakarta Selatan | 2019 |
7 | Juara ll Pengumpulan ZIS terbanyak Tingkat Kecamatan se Provinsi DKI Jakarta | 2022 |
8 | Juara Umum I Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke XXX Tingkat Kota Administrasi Jakarta Selatan | 2023 |
9 | Unit Penyelenggara Pelayanan Publik Kategori "Sangat Baik" dari Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Biro Reformasi Birokrasi | 2023 |
10 | Juara ll Perolehan Hasil Bulan Dana PMI Tingkat Kota Administrasi Jakarta Selatan | 2023 |
11 | Juara ll Pengumpulan ZIS terbanyak Tingkat Kota Administrasi Jakarta Selatan | 2023 |
12 | Camat Berprestasi Jayakarta Award Kodam Jaya | 2024 |
13 | Juara III Turnamen Bulutangkis Walikota Jakarta Selatan Cup | 2024 |
14 | Juara I Lomba Pengelolaan Arsip Kategori Kecamatan Tingkat Kota Administrasi Jakarta Selatan | 2024 |
Konten