Kota Administrasi Jakarta Selatan mendapatkan penghargaan Kota Peduli HAM Tahun 2019
Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (HAM) Republik Indonesia melalui Direktorat Jenderal HAM bekerjasama dengan Pemerintah Provinsi Jawa Barat memperingati dan menyelenggarakan Hari Hak Asasi Manusia sedunia yang ke-71 pada Hari Selasa (10/12/2019). Bertempat di Gedung Merdeka, Bandung, Jawa Barat. Acara ini dibuka oleh Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, serta dilanjutkan dengan sambutan Menteri Hukum dan HAM, Yasonna Laoly, serta Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan Republik Indonesia, Mahfud MD, yang mewakili Presiden Republik Indonesia. Kegiatan ini dihadiri oleh para Gubernur dan Bupati se-Indonesia untuk memperoleh piagam penghargaan sebagai Kota Peduli HAM, khususnya DKI Jakarta yang diberikan kepada 5 (lima) Wilayah Kota Administrasi dan Kabupaten Kepulauan Seribu. Untuk Kota Administrasi Jakarta Selatan di wakili oleh Sekretaris Kota Kota Administrasi Jakarta Selatan, Munjirin, Kabag Hukum Setko Kota Administrasi Jakarta Selatan, Noverra dan Kasubag Publikasi Hukum dan HAM Bagian Hukum Setko Kota Administrasi Jakarta Selatan, Lusi Wiranda.
Pada kegiatan ini juga diberikan penghargaan untuk Kabupaten dan Kota Peduli HAM yang diberikan atas upaya dan keberhasilannya dalam pemenuhan dan pelayanan publik yang merupakan bagian dari hak-hak dasar. Pemberian penghargaan ini telah dilakukan Kementerian Hukum dan HAM RI sejak tahun 2013 yang bertujuan tak lain adalah untuk memotivasi dan mendorong realisasi pemenuhan hak-hak dasar bagi masyarakat terutama di bidang kesehatan,pendidikan, hak-hak perempuan dan anak, ha katas pekerjaan, perumahan yang layak, dan lingkungan yang berkelanjutan. Dengan pengambilan tema “Pelayanan Publik yang Berkeadilanâ€, diharapkan dapat mendorong penerapan pelayanan publik yang berbasis hak asasi manusia di seluruh Indonesia.